Thursday, 8 October 2015

Kebun Raya Baturraden

Wisata Kebun Raya Baturraden  - Kebun Raya Baturaden merupakan salah satu destinsai wisata andalan kabupaten Banyumas. Berada di ketinggian 600 sampai 700 meter dari permukaan laut ini Kebun Raya Baturaden memiliki hawa sejuk khas lereng gunung Slamet dengan suhu rata rata 20-30 derajad Celcius. Suasana yang alami dengan rimbunya pepohonan yang memiliki bentang alam dengan topologi lengkap mulai dari landai hingga bukit dengan kemiringan 20 sampai 70 derajat ini menjadi pilihan tepat untuk tujuan wisata anda dan keluarga. Suasana nyaman dan tenang membuat kita akan betah berlama lama menik mati ribuan koleksi tumbuhan yang ada di Kebun Raya Baturaden. Lokasinya hanya kurang lebih 14 km dari pusat kota Purwokerto ini dapat ditempuh hanya 30 menit menggunakan kendaraan pribadi  yang tidak terlalu jauh tentunya. Selain kendaraan pribadi ada juga angkutan transportasi kusus menuju objek wisata ini yang telah disediakan oleh pemerintah setempat. 


kebun raya baturaden


Koleksi Kebun Raya Baturaden 

Kebun Raya Baturaden memilik luas area sekitar 143,5 Hektar yang akan dikembangkan sebagai kawasan konserfasi fauna dengan berbagai koleksi yang tertata sehingga dapat difungsikan sebagai tempat penelitian, wisata edukasi, samapi rekreasi keluarga. Kebun Raya Baturaden sendiri masih dalam tahap pengembangan karena baru akan diresmikan pada bulan Novermber 2015. Kebun Raya Baturaden rencananya akan dikembangkan dengan konsep beberapa zona. Meliputi zona utama, zona kantor, zona hutan, dan zona alternatif. Zona koleksi akan mencakup area paling luas melitupi 54 persen , zona hutan 25 persen dan sisanya akan dibagi untuk zona pendukung lainya. 

koleksi Kebun Raya Baturaden


Kebun Raya Baturaden memiliki koleksi yang sangat lengkap dengan 2637 spesimen atau contoh tanaman yang terbagi dalam 571 spesies. Koleksi tersebut mencakup tanaman umum dan beberapa tanaman langka. Namun menurut pengelola masih banyak koleksi yang belum terdaftar sehingga jumlah koleksi yang ada pastinya lebih banyak dari yang terdata. Untuk itu pemerintah setempat didukung pemrintah provinsi Jawa Tengah sedang gencar melaluka pengembangan Kebun Raya Baturaden ini baik dari aspek utama sampai aspek pendukung lainya seperti transportasi dan fasilitas umum untuk menambah kenyamanan pengunjung. 

Kebun Raya Baturaden


Jawa tengah memang sedah aktif memengembangkan potensi alam nya sebagi destinasi wisata terbaik di Indonesia, so jangan lewatkan kesempatan untuk menghirup udara sejuk khas pegunungan Slamet di Kebun Raya Baturaden tentunya. Semoga artikel ini cukup menggelitik dan menarik minat anda untuk berlibur di Kebun Raya Baturaden. Akhir kata cintai alam dan alam akan mencintai kita. Bersahabatlah dengan rimbunya pepohonan makan pikiran kita akan sejuk dan bebas polusi. hehe (AS)

Artikel terkait :
kebun raya baturaden 2015
paket wisata baturaden
pancuran 7 baturaden
kebun raya purwokerto
kebun raya baturaden jawa_tengah
kebun raya baturaden mount slamet
kebun raya baturaden central java
bumi perkemahan baturaden

0 comments:

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Post a Comment