Dataran Tinggi Dieng - Secara administratif berada di dua willayah kabupaten yaitu kabupaten Wonosobo dan Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah. Datarn tinggi Dieng atau yang disebut juga dengan Dieng Plateau mempunyai pemandangan alam yang sangat indah terdiri dari bukit bukit yang menjulang tinggi dengan pepohonan rimbun berpadu dengan birunya langit dan kadang diselimuti kabut membuat suasana sangat nyaman untuk menyegarkan kembali pikiran kita setelah berkutat dengan hiruk pikuk suasanan kantor dan perkotaan. Kawasan ini sangat indah karena terletak di sebelah barat dua gunung aktif sekaligus yaitu Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Selain pemandangan alam yang sangat indah dikawasan dataran tinggi dieng juga terkenal dengan Agrowisata mulai dari sayuran, kebun teh, dan juga kebun strowbery menjadi mata pencaharian utama masyarakat disini.
Komplek Candi Arjuna
Dataran tinggi Dieng memang unik selain menyajikan panorama alam yang luar biasa indah dan hawa dingin yang sejuk dikawasan ini juga terdapat salah komplek Candi Arjuna yang menjadi salah satu icon dari dataran tinggi Dieng. Dikomplek Candi Arjuna sendiri terdapat beberapa buah candi yang uniknya candi candi tersebut menggunakan nama tokoh pewayangan, antara lain Candi Arjuna, Candi Bima, Candi Puntadewa, Candi Gatotkaca, Candi Srikandi, dan Candi Semar. Komplek candi ini menjadi bukti majunya peradaban Hindu Pada jaman dahulu.
Baca juga : Puncak Sikunir Golden Sunrise
Nama candi itu sempat dikaitkan dengan cerita Mahabarata namun ditepis oleh beberapak arkeolog karena terdapat nama candi Semar. Semar sendiri merupakan tokoh punakawan dimana cerita mahabarata tidak ada tokoh punakawan sebagai tokohnya, itu yang masih menjadi perdebatan dkalangan peneliti sejarah. Terlepas daris emua cerita unik mengenai komplek candi Arjuna ini terdapat sebuah festival tahunan yang selalu menjadi perhatian wisatawan baik wisatawan lokal, domestik atopun wisatawan asing yaitu Dieng Culture Festival. Dimana puncak acara Dieng Culture Festival sendiri dipusatkan di komplek candi Arjuna ini. Jadi tak ada alasan untuk tidak menyertakan dataran tinggi diseng sebagia tujuan wisata anda sekeluraga selanjutnya. Selamat berwisata. (AS)
Artikel terkait :
hotel di dataran tinggi dieng
dataran tinggi dieng terletak dimana
sejarah dataran tinggi dieng
tempat wisata dieng
kawah sikidang
paket wisata dataran tinggi dieng
peta dataran tinggi dieng
dataran tinggi gayo
0 comments:
Post a Comment